Sambut Idul Adha 1444 H, Pada Idi Group Tebar 18 Ekor Hewan Qurban

Muara Teweh gemakalteng.co.id – Menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah, Keluarga Besar PT Pada Idi dan partner menyelenggarakan “Qurban Bersama Untuk Sesama” dengan membagikan 18 ekor hewan kurban ke desa-desa sekitar perusahaan, di Kecamatan Lahei dan Kecamatan Lahei Barat, Kabupaten Barito Utara, Kalteng.
18 ekor hewan kurban tersebut terdiri atas sebanyak (5) lima ekor sapi, (6) Enam ekor kambing dari PT. Pada Idi, (4) Empat ekor kambing dari kontraktor PT. Pada Idi yaitu PT. Tata Bara Utama (TBU) dan (3) Tiga ekor kambing dari kontraktor PT. Pada Idi yaitu PT. Prima Sarana Gemilang (PSG) yang dibagikan langsung oleh management perusahaan tambang batubara yang beroperasi di Kecamatan Lahei dan Kecamatan Lahei Barat ini kepada masing-masing panitia hari raya Qurban yang ada di desa.
Dibalut tema “Qurban Bersama Untuk Sesama”, hewan yang ditebar oleh PT Pada Idi meliputi Desa Luwe Hulu, Desa Luwe Hilir, Desa Jangkang Baru, Desa Jangkang Lama, Desa Muara Inu, Kantor Polres Barito Utara dan Kantor Pemerintah Daerah Barito Utara.
“Hal ini menjadi komitmen PT Pada Idi sebagai perusahaan yang peduli dan selalu hadir bagi masyarakat. Dan momentum Idul Adha 1444 Hijriah ini sangat tepat bagi kita untuk berbagi,” terang Rahmat, perwakilan dari Community Development External Relation (CDER) PT Pada Idi, Selasa (27/6/2023) sore.
Mewakili managemen Pada Idi Group, Rahmat juga berterima kasih kepada seluruh panitia dan masyarakat yang turut membantu terlaksananya kegiatan ini.
“Semoga qurban yang berasal dari sumbangsih perusahaan menjadi berkah, bermanfaat bagi semua pihak, serta berkesinambungan,” ungkap Rahmat.
Harapannya ke depan perusahaan dapat terus berbagi, dan menjadi berkah bersama baik itu perusahaan, maupun bagi pemerintah dan masyarakat, khususnya disekitar tambang. (Saudur)