Sallsa Bintan Meriahkan Peluncuran Si KARDE Maskot Pilkada Sukamara 2024
![Sallsa Bintan Meriahkan Peluncuran Si KARDE Maskot Pilkada Sukamara 2024 1 Sallsa Bintan Meriahkan Peluncuran Si KARDE Maskot Pilkada Sukamara 2024](https://gemakalteng.co.id/wp-content/uploads/2024/05/9aa0ba16-0145-4682-82bb-a0b7729cc482.jpg)
SUKAMARA, gemakalteng.co.id – Acara peluncuran Si KARDE (Karamunting Demokrasi) sebagai maskot Pilkada Sukamara 2024 berlangsung meriah dengan diisi artis ternama Sallsa Bintan. Penyanyi dan tiktoker asal kota Bandung ini menyedot perhatian masyarakat yang hadir menonton acara yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara di Taman Permata Sukma, Senin (27/4/2024) malam.
Sallsa Bintan yang merupakan penyanyi dalam grup musik 3 Pemuda Berbahaya itu membawakan sejumlah lagu cover andalannya, seperti Runtah, Singkong dan Keju, dan sejumlah lagu lainnya.
Para penonton pun nampak terhibur. Acara juga diisi dengan pembagian sejumlah doorprize bagi masyarakat yang hadir menyaksikan acara peluncuran maskot Pilkada Sukamara.
Selain itu, hiburan juga disuguhkan penampilan dari pemenang jinggel Pilkada Sukamara serta artis lokal. Acara berlangsung aman dan tertib dengan pengawalan dari anggota Polres Sukamara.
Komisioner KPU Kabupaten Sukamara dan undangan yang hadir pun turut menyaksikan penampilan dari Sallsa Bintan bersama masyarakat. (fz/ht)