Sekda Nuryakin Buka Rakor Persiapan Keberangkatan Calon Jamaah Haji

Palangka Raya, gemakalteng.co.id – Berlangsung di Ballroom Hotel Luwansa Palangka Raya, Sekretaris Daerah (Sekda) Prov Kalteng H Nuryakin mewakili Gubernur membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Keberangkatan Calon Jamaah Haji Provinsi Kalteng Tahun 1445 H / 2024 M, Rabu (8/5/2024).
Menyampaikan sambutan tertulis Gubernur, Sekda mengatakan kuota Jamaah Haji Kalteng tahun 2024 ini bertambah, yang semula 1.612 Jamaah menjadi 1.688 Jamaah.
“Adapun rencana pemberangkatan Jamaah Calon Haji Provinsi Kalimantan Tengah melalui Embarkasi Haji Banjarmasin masuk dalam gelombang I, terbagi menjadi enam kloter dan untuk kloter tiga Kalimantan Tengah wajib masuk asrama pada tanggal 14 Mei 2024,” ucap Sekda.
Kepada Bupati dan Wali Kota se-Kalteng, Sekda meminta agar menyiapkan transportasi, konsumsi, dan akomodasi serta memastikan jadwal Pemberangkatan menuju Embarkasi Haji Banjarmasin.
“Kepada Kementerian Agama Provinsi maupun Kabupaten/Kota agar membagi kloter Jamaah Calon Haji per Kabupaten/Kota memperhatikan jumlah kuota, sehingga tidak terpisah sesama Kabupaten/Kota. Persyaratan-persyaratan Jamaah Calon Haji juga perlu diingatkan kembali, mulai dari dokumen keimigrasian dan perlengkapan lainnya, agar tidak ada kendala di Arab Saudi nanti,” imbuhnya.
Selanjutnya, Nuryakin berpesan kepada Tim Kesehatan baik Dinas Kesehatan dan KKP, agar segera antisipasi masalah kesehatan seluruh Jamaah dan memberikan pelayanan prima, agar kesehatan Jamaah Haji selalu terpantau.
“Kepada Petugas Haji Daerah, saya minta agar benar-benar melayani Jamaah Haji dengan tulus dan ikhlas,” pungkasnya. (Red)