SAMPIT, gemakalteng.co.id
Permintaan buah kelapa muda selama puasa Ramadan di Kecamatan Mentaya Hilir Selatan (MHS), Samuda, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah (Kalteng) meningkat signifikan.
Penikmat akan buah pelepas dahaga itu tidak hanya permintaan dari kota Sampit, melainkan para pekerja perkebunan sawit sekitarnya. Bahkan pesanan konsumen luar daerah, seperti, Kabupaten Katingan, Kotawaringin Barat (Kobar) hingga Banjarmasin (Kalsel).
Menurut, Ahim, petani yang melayani bisnis buah kelapa muda itu menuturkan, kalau permintaan selama menjelang puasa Ramadan hingga sekarang keperluan para konsumen meningkat dari hari biasanya.” Kalau bulan Ramadan ini, kita mengisi mobil pikap sebanyak 4 sampai 5 unit mobil. Muatan ada 600 biji hingga 800 biji tergantung jenis armadanya,” ujarnya saat memuat buah kelapa di Pelabuhan Pasar H Umar Hasyim, Samuda, Minggu (25/4) sore.
Lanjutnya, untuk harga jual buah kelapa sekarang katanya, cukup bagus dan ada sedikit kenaikan. Hal itu wajar katanya, sesuai dengan upah panjat pohon dan biaya angkut para petani diperkebunan ke klotok hingga mengantarnya menuju Pelabuhan Pasar.” Harga buah kelapa muda perbiji sekarang Rp 4 ribu sampai Rp 4.500,” ujar Ahim petani yang berdiam di Desa Babaung, Kecamatan Pulau Hanaut itu.
Senada yang dikatakan Ali, petani dari desa yang sama, kalau dirinya melayani para pelanggan yang dari Sampit, Kerang Pangi, Pangkalan Bun hingga Banjar Masin. Permintaan dibulan puasa ini untuk kelapa muda lebih banyak peminatnya selain juga buah kelapa tuanya.
Bahkan katanya, permintaan para pelanggan luar daerah sampai mendatangkan 5 mobil pikap dalam seharinya.” Alhamdulillah selama bulan Ramadan permintaan begitu banyak. Kita menerima pesanan pelanggan dan menjualnya pun senang,” ujarnya Sumringah.
Pantauan media ini, bisnis buah kelapa itu tidak hanya di kawasan pelabuhan pasar Samuda saja, melainkan di beberapa anak sungai sepanjang poros jalan Provinsi Kotim- Seruyan. Seperti di anak sungai Desa Handil Sohor, Samuda Besar, Sebamban, Sei Ijum Raya, Parebok, Basawang dan Regei Lestari banyak memuat buah kelapa tua maupun kelapa muda dengan tujuan masing-masing.
Sekadar diketahui, Kabupaten Kotawaringin Timur, Sampit, khusus daerah kawasan selatan, seperti, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan (Samuda), Pulau Hanaut dan Teluk Sampit adalah wilayah penghasil buah kelapa terbesar di Kalteng. Ribuan hektare perkebunan kelapa milik masyarakat diwilayah itu masih terawat dengan baik. (GK/Ummah/Samad/Jimmy)