Wakili Gubernur, Sahli Gubernur Yuas Elko Buka Pasar Murah di Kelurahan Bukit Tunggal

Palangka Raya, gemakalteng.co.id – Mewakili Gubernur Kalteng, Staf Ahli (Sahli) Gubernur Kalteng Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko bersama Kepala Dinas Perkebunan Prov Kalteng H Rizky Badjuri dan Karo Adpim Setda Prov Kalteng Johni Sonder, membuka Pasar Murah yang digelar di Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Sabtu (6/4/2024).
“Sebanyak 10 ton atau 1000 paket berisikan 10 kg beras senilai 175 ribu rupiah dibagikan di Kelurahan Bukit Tunggal. Namun, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah memberikan subsidi sebesar 155 ribu rupiah, sehingga ditebus oleh masyarakat dengan harga 20 ribu rupiah saja per paketnya,” ucap Yuas Elko.
Dijelaskannya, Pertamina juga turut bergabung di Pasar Murah tersebut dan menjual gas LPG 3 kg sebanyak 150 tabung dengan harga 22 ribu rupiah per tabungnya.
“Hal ini bisa memudahkan dan meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok, seperti beras dan gas LPG. Kegiatan Pasar Murah ini juga untuk menstabilkan harga beras menjelang Hari Besar Keagamaan Hari Raya Idulfitri,” imbuhnya.
Disebutkannya, kegiatan Pasar Murah ini juga merupakan salah satu program Pemprov Kalteng dalam menekan inflasi agar tetap stabil.
“Kita berharap masyarakat dapat menikmati beras dengan harga yang murah dan terjangkau, mengingat harga pangan kita yang berfluktuasi naik,” pungkasnya. (Red)